Dalam rangka pembentukan Asosiasi Program Studi Pendidikan Tata Boga dan Pendidikan Tata Rias Indonesia, pada Hari Kamis s.d. Sabtu, Tanggal 5 s.d. 7 April 2018 Jurusan Teknologi Industri Fakultas Teknik Universitas Negeri Malang mengadakan kegiatan “Perumusan Pendirian Asosiasi Program Studi Pendidikan Tata Boga dan Pendidikan Tata Rias Indonesia” yang bertempat di Ijen Suites Hotel and Resort Kota Malang.

Kegiatan ini diikuti oleh perwakilan Dosen Program Studi Pendidikan Tata Boga dan Pendidikan Tata Rias seluruh Indonesia di lingkup Lembaga Pendidikan Tenaga Keguruan (LPTK) yang secara keseluruhan masih beranggotakan sejumlah 30 orang, dimana jumlah ini belum valid dikarenakan Asosiasi masih belum terbentuk. Diharapkan jumlah anggota ini akan bertambah seiring berkembangnya Asosiasi yang akan terbentuk, mengingat perkembangan dunia Tata Boga dan Tata Rias semakin pesat di era sekarang.
Pada kegiatan ini Dekan Fakultas Teknik Universitas Negeri Malang (Dr. Andoko, S.T., M.T.) diberikan mandat untuk membuka jalannya kegiatan, yang dilanjutkan foto bersama dengan seluruh undangan dan peserta kegiatan. Pertemuan yang berlangsung dalam 3 (tiga) hari ini telah menghasilkan keputusan pembentukan Forum Program Studi Pendidikan Tata Boga Indonesia (FPS-PTBI) dan Forum Program Studi Pendidikan Tata Rias Indonesia (FPS-PTRI).

IMG_2813 IMG_2805 IMG_2800 IMG_2788 IMG_2773 IMG_2768 IMG_2755 IMG_2887 IMG_2885 IMG_2883 IMG_2880 IMG_2878 IMG_2862 IMG_2853 IMG_2848 IMG_2836 IMG_2835 IMG_2834 IMG_2830 IMG_2825 IMG_2823 IMG_2817

Author           : Angga Nugroho (Akademik FT UM)
Photograper : Angga Nugroho (Akademik FT UM)
Editor            : Angga Nugroho (Akademik FT UM)