Tim Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) Departemen Pendidikan Tata Boga dan Busana Universitas Negeri Malang (UM) memberikan Pelatihan Pembuatan Minuman Instan Rempah kepada Ibu-Ibu PKK dan Pemilik UMKM Desa Kemantren pada Jumat (16/06/2023) di Balai Desa Kemantren, Kecamatan Jabung, Kabupaten Malang. Kegiatan ini didanai oleh Universitas Negeri Malang (UM).

Tim terdiri atas mahasiswa dan satu tim dosen pembimbing. Kegiatan pelatihan ini dilaksanakan berdasarkan komoditas sumber daya alam yang dihasilkan oleh Desa Kemantren. Sumber daya alam pertanian yang ada sangat beragam (singkong, palawija, dan rempah-rempah) yang merupakan hasil komoditas utama dari Desa Kemantren. Sumber daya alam yang melimpah tersebut dalam pengolahan dan pemanfaatannya masih kurang diinovasikan. Rempah-rempah tersebut dijual hanya dalam bentuk mentahan tanpa diolah menjadi produk pangan yang bernilai ekonomi tinggi, padahal apabila rempah-rempah diolah menjadi produk yang bernilai lebih tinggi maka akan  menambah perekonomian di desa tersebut. Tidak hanya bisa digunakan untuk memperkaya cita rasa masakan, rempah-rempah memiliki berbagai kandungan yang bermanfaat untuk kesehatan. Misalnya jahe, jahe dapat menghangatkan suhu tubuh saat dikonsumsi, selain itu mengkonsumsi jahe dalam bentuk minuman dapat menghilangkan rasa mual.

Tujuan diadakannya pelatihan pembuatan minuman instan dari bahan rempah-rempah seperti jahe, kencur, dan secang ini guna meningkatkan minat masyarakat dalam memanfaatkan hasil alam yang melimpah serta meningkatkan produk pangan lokal sehingga dapat dijadikan produk bernilai jual tinggi dan bisa meningkatkan UMKM yang ada di Desa Kemantren.

Minuman instan jahe dibuat beberapa varian diantaranya jahe secang dan jahe telang. Inovasi inilah yang menjadikan produk pelatihan ini dapat meningkatkan nilai jual olahan rempah-rempah.