(26/02/24) Pada tanggal 24-25 Februari 2024 HMD Pendidikan Tata Boga melaksanakan upgrading atau bisa disebut diklat. Diklat ini merupakan diklat alam pengurus HMD Pendidikan Tata Boga dan Busana di daerah karangploso, Kab Malang, tepatnya di Dusun Sahabat Alam (Dusun Lasah, Desa Tawangargo, Kecamatan Karangploso, Kab Malang). Acara ini dikonsep dua hari satu malam dimana hari pertama merupakan pembekalan materi, FGD (Focus Group Discussion), Pentas Seni, dan juga pelantikan secara resmi oleh dosen pembina dan sekretaris departemen Pendidikan Tata Boga dan Busana. Materi pertama bertema “Tumbuhkan Semangat Mengabdi untuk Organisasi” yang disampaikan oleh Imrono Arif (Ketua Umum BEM FT 2023). Serta materi kedua bertema “Pemahaman Skill dalam Berorganisasi” yang disampaikan oleh Fiska Widyaningrum (Ketua Bidang Penalaran HMD PTBB 2022). Pelantikan dilakukan dengan penyematan PDH (Pakaian Dinas Harian) dan juga pembacaan sumpah kepengurusan yang dipimpin langsung oleh Ketua Himpunan Pendidikan Tata Boga dan Busana.

Dihari kedua, kegiatan yang dilakukan lebih have fun dan bersemangat, diawali dengan senam pagi dan juga games yang menguji kekompakan per bidang. Kegiatan yang tidak kalah seru adalah saat jelajah alam. Para pengurus baru HMD Pendidikan Tata Boga dan Busana melakukan jelajah alam sekitar 1 jam mengelilingi kebun warga dan juga sungai. Diakhir kegiatan dan juga sebagai penutup diadakan penyiraman air sungai kepada pengurus baru HMD Pendidikan Tata Boga dan Busana sebagai bukti simbolis bahwa sudah sah menjadi pengurus baru HMD Pendidikan Tata Boga dan Busana