Pada hari Jumat, 17 mei 2024 Program studi S1 Pendidikan Tata Boga Universitas Negeri Malang angkatan 2023 mengadakan kegiatan kuliah tamu yang bertempat pada Gedung B11 Fakultas Teknik lantai 4 Univeristas Negeri Malang dengan mengangkat tema “Product Application of Glutinous and Rice Flour for Traditional Indonesia Food.”. Didalam acara tersebut pemateri yang dihadirkan merupakan seseorang manajer R&D PT. Padi Flour Nusantara Mojokerto dan juga seorang yang ahli dalam Teknologi Pangan, yaitu bapak M. Husin Syarbini., STP., CPC., M., Pd.

 

       Mengingat Indonesia merupakan negara yang dikenal kaya akan kuliner tradisionalnya, utamanya yang berbahan dasar beras ketan dan tepung ketan. Sehingga, diadakannya kuliah tamu ini bertujuan untuk memperluas wawasan mahasiswa Universitas Negeri Malang, khususnya seluruh mahasiwa S1 Pendidikan Tata Boga angkatan 2023 Terkait produk produk kuliner tradisional Indonesia yang berbahan dasar dari kedua bahan tersebut yang tentunya juga memiliki rasa yang lezat dan bernilai gizi tinggi.Selain itu, tujuan diadakannya kuliah tamu ini ialah untuk mengenalkan apa saja jenis makanan indonesia terutama kue tradisional yang berbahan dasar tepung ketan dan tepung beras, sehingga diharapkan kedepannya mahasiswa bisa lebih terampil pada pengaplikasiannya, baik di kehidupan sehari-hari maupun di sektor industri. Pada awal kegiatan M. Husin Syarbini., STP., CPC., M., Pd. Meminta seluruh mahasiswa untuk mengisi sebuah pre test untuk mengetahui sejauh mana wawasan yang dimiliki oleh mahasiswa S1 Pendidikan Tata Boga 2023 terkait materi yang akan dibahas, kemudian dilanjutkan dengan sesi pemaparan materi yang diawali dengan  menyebutkan perbedaan beras ketan dan tepung ketan, fungsi beras ketan dan tepung beras dalam industri makanan, perbedaan penerapan beras ketan dan tepung beras berdasarkan cara pengolahannya, penerapan beras ketan dan tepung beras pada makanan tradisional indonesia dan yang terakhir yaitu pembahasan terkait keunggulan produk Bola Deli GRF dan RF dibandingkan dengan produk lain.

 

       Setelah sesi pemaparan materi berakhir pemateri melakukan interaksi dengan peserta dalam bentuk quiz singkat, dimana mahasiswa diminta untuk menebak beberapa produk kuliner tradisional indonesia beserta penggunaan jenis tepungnya yang diperlihatkan melalui gambar. Antusiasme mahasiswa semakin meningkat untuk menjawab soal qiuz yang diberikan ketika mengetahui adanya goodie bag yang diberikan apabila pertanyaan yang diberikan terjawab dengan benar. Tidak hanya berakhir disitu, sesi selanjutnya dilanjutkan dengan sesi tanya jawab yang interaktif. Mahasiswa yang hadir menunjukan ketertarikan mengenai potensi yang dapat dihasilkan dari beras ketan dan tepung ketan, selain itu mahasiswa juga mengajukan sebuah pertanyaan mengenai tips untuk membuka sebuah usaha ketika diberikan kesempatan bertanya langsung kepada pemateri.

       Kegiatan kuliah tamu ini kemudian diakhiri dengan dilakukannya post-test guna untuk mengatahui sejauh mana mahasiswa menangkap materi yang telah disampaikan. Selanjutnya, kuliah tamu ditutup dengan sesi foto bersama. Dengan diadakannya  kuliah tamu ini, diharapkan dapat membuka wawasan baru mengenai produk kuliner Indonesia berbahan dasar beras ketan dan tepung ketan. Selain itu juga diharapkan dari pemaparan materi yang sudah disampaikan oleh pemateri dapat meningkatkan minat mahasiswa S1 Pendidikan Tata Boga 2023 untuk berinovasi dalam meingkatkan produk kuliner Indonesia berbahan dasar  beras ketan dan tepung ketan.