Pada Hari Selasa, tanggal 26 Juli 2016 tepatnya pukul 08.00 di Ruang Teori telah dilaksanakan rapat koordinasi persiapan Akreditasi Program Studi D3 Tata Busana, yang telah terjadwalkan proses Akreditasi akan berlangsung pada Hari Kamis tanggal 28 Juli 2016.Segala sesuatu mengenai berkas, kesiapan para Dosen, Pegawai Tenaga Kependidikan, Tenaga Laboran, dan Gedung telah dipersiapkan dengan baik dan secara kilat. Mengingat bahwa proses pengesahan Borang Akreditasi Program Studi D3 Tata Busana oleh Tim Riset Dikti sangat singkat dan padat, sehingga persiapan Proses Akreditasi kali ini harus benar-benar disiapkan secara matang.

Rapat ini dihadiri oleh Wakil Dekan Bidang Akademik, Kabag, para Kasubag, seluruh Dosen Jurusan Teknologi Industri, para Tenaga Kependidikan, para Tenaga Kependidikan Jurusan Teknologi Industri, dan para Tenaga Laboran Jurusan Teknologi Industri Fakultas Teknik Universitas Negeri Malang.

Dalam rapat ini membahas apa saja materi yang akan disampaikan pada saat presentasi tentang Program Studi D3 Tata Busana, juga membahas apa saja yang harus disiapkan di ruang Akreditasi khususnya. Mulai dari tata ruang, moderator, sarana prasarana, serta hal-hal lain yang dirasa cukup mendukung dalam proses Akreditasi tahun ini.

IMG_20160726_084750 IMG_20160726_084642 IMG_20160726_084701 IMG_20160726_084829 IMG_20160726_084843 IMG_20160726_084905 IMG_20160726_084916 IMG_20160726_084933 IMG_20160726_084941 IMG_20160726_084948